Pemdes Tanjung Harapan Gelar Musrenbang Sepakati 9 Program Prioritas Tahun 2024

0
199

Kaur, JendelaRakyat.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Harapan Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur melaksanakan Musrenbang tahun 2024. Musrenbang Desa Tanjung Harapan yang digelar Senin malam (22/01/2024) dilaksanakan di Balai Desa.

Dihadiri oleh Kades Tanjung Harapan Tabri, BPD, perwakilan Camat Semidang Gumay, Bhabinkamtibmas dan para tokoh di desa. Diantara tokoh masyarakat, tokoh perempuan, tokoh pemuda, tokoh agama dan lain-lain.

Musrenbang merupakan Perencanaan Program yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa bekerjasama dengan warga maupun pemangku kepentingan lainnya.

Melalui Musrenbang dengan harapan akan dapat membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan Desa.

Dalam sambutannya, Kades Tanjung Harapan Tabri menyampaikan bahwa Musrenbang desa ini menghasilkan RKP desa menghasilkan program prioritas yang akan dilaksanakan tahun 2024.

Penetapan program prioritas berdasarkan rencana kerja desa yang diusulkan. Usulan dapat berbentuk apa saja seperti pembangunan jalan atau lainnya. “Semoga hasil musyawarah menuai kekompakan bersama untuk mewujudkan pembangunan di Tanjung Harapan,” katanya.

Dalam sambutan Camat Semidang Gumay Syaiful Mukhlis diwakili oleh Kasi Pemerintah Merlianto, S.Sos mengatakan musyawarah rencana pembangunan desa untuk membahas apa program desa yang diprioritaskan. “Mana yang didahulukan dan disesuaikan dengan kemampuan anggaran,” katanya.

Dari musrebang itu dihasilkan 9 program prioritas desa. Adapun 9 program prioritas tahun 2024 meliputi:

1. Penambahan Bangunan dan Perbaikan Gudang Desa

2. Sumur Bor

3. Rehab Lampu jalan 3 buah dan penambahan 2 buah

4. Rehab jalan usaha tani

5. Kawat Sling dan Kawat Bronjong

6. Terpal Tenda 110 buah dan taruf penyambutan tamu 1 set

7. CCTV

8. Pengembangan Budaya Adat

9. Budidaya Ikan. (Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here