Berikan Layanan Terbaik, Ambulance Sungai Serut dan Tim UHC BPJS Antar Pasien ke RS Gratis

0
248

Kota Bengkulu, jendelarakyat.com – Pemerintah Kota Bengkulu terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada warganya. program Universal Health Coverage (UHC) atau program iuran BPJS Gratis bagi warga Kota Bengkulu. Program ini ditujukan bagi warga tidak mampu yang belum memiliki kartu BPJS atau menunggak iuran BPJS.

Kali ini, Ambulance Sungai Serut Telah Selesai Pengantaran Pasien An. Rinda Warga Merpati 15 RT. 15 RW. 3 Kel. Rawamakmur Permai Kec. Muara Bangkahulu Kota Bengkulu.

Sopir Ambulan, Ruly Saputra mengatakan pasien tidak memiliki BPJS, pengantaran pasien dilakukan dari rumah pasien ke Rumah Sakit Gading Medika Bengkulu, dan dibantu oleh petugas UHC BPJS gratis.

“Semoga pasien diberikan kesehatan dan kesembuhan seperti biasanya, Aamiin Ya Rabbal Aalamiin,” harapnya sembari berdoa, Rabu (14/9/2022).

Atas respons dan layanan terbaik pemkot tersebut, pihak pasien pun tersentuh hatinya karena Wali Kota Helmi melalui Tim Ambulan Gratis dan UHC memberikan pelayanan terbaik untuknya. Ia tak menyangka dalam kurun waktu singkat mendapat perawatan di rumah sakit.

“Terima kasih pak Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu, saya enggak tahu lagi mau berbicara apa. Saya sangat-sangat berterima kasih pak,” tuturnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here